KKN Mahasiswa Universitas Islam Negeri Raden Fatah ( UIN ) Palembang - DESA GAJAH MATI BABAT SUPAT

Gajah Mati, Kepala Desa Gajah Mati Kecamatan Babat Supat Kabupaten Musi Banyuasin Bapak Subandi Arif

menerima kedatangan mahasiswa KKN UIN Raden Fatah Palembang sebanyak 13 Orang

dalam hal ini Kepala Desa menyambut baik kedatangan para mahasiswa tersebut dan menempatkan adik adik mahasiswa di rumah warga Dusun 007 Desa Gajah Mati Kecamatan Babat Supat Kabupaten Musi Banyuasin.

saat ditemui di Kantor Kepala Desa Gajah Mati Bapak Subandi Arif seyogyanya mempersilahkan para mahasiswa KKN UIN Raden Fatah Palembang melakukan penelitian-penelitian di berbagai aspek kehidupan beragama dalam wilayah Desa yang beliau pimpin saat ini.

Ketua Rombongan atas nama M. IQBAL KKN UIN Raden Fatah Palembang saat ditemui "mengucapkan terima kasih banyak kepada Pak Kades Gajah Mati Pak Subandi Arif  yang sudah menerima mereka dan menempatkan dengan baik di Rumah salah satu warga Desa Gajah Mati" dan kami akan memanfaatkan waktu sebaik mungkin melakukan penelitian dan partisipasi Mahasiswa dalam mewujudkan Harmonisasi dan moderasi beragama berbasis kearifan lokal.

Rabu, 07 Februari 2024